KONSEP KESEHATAN ALAMI

MANFAAT BAWANG PUTIH UNTUK KESEHATAN

Bawang putih merupakan tanaman yang telah digunakan sejak jaman mesir kuno, kandungan allicin memang salah satu zat yang digunakan sebagai obat. Allicin ini merupakan salah satu komponen biologis aktif yang paling utama dan besar kandungannya dalam bawang putih.
 
Salah satu kehebatan lain dari herbal/bumbu masakan paling terkenal di Indonesia ini adalah kemampuannya dalam menurunkan kolesterol jahat. Ia mampu memangkas LDL (kolesterol jahat) dalam tubuh secara signifikan, berbagai riset membuktikan bahwa ia dapat memangkas LDL sebanyak 10-15%. 

MANFAAT BAWANG PUTIH UNTUK KESEHATAN

Bawang putih sanagat baik untuk menjaga kesehatan tubuh baik secara luar dan dalam tubuh. Asupan nutrisi dan vitamin yang baik untuk menjaga kebugaran tubuh serta memperbaiki system imun pada tubuh. Bawang putih juga mengandung minyak atsiri, yang bersifat anti bakteri dan antiseptik. Kandungan allicin dan aliin berkaitan dengan daya anti kolesterol. Daya ini mencegah penyakit jantung koroner, tekanan darah tinggi dan lain-lain.

Dari hasil penelitian, tiap 100 gram umbi bawang putih yang dapat dimakan edible portion sebagian besar terdiri atas air (mencapai 61-67 prosen). Sementara itu dari 100 gram umbi ini dapat menghasilkan tenaga sebesar 122 kalori. Kandungan protein sekitar 3,5 sampai 7 prosen, lemak 0,3 prosen. Total karbohidrat termasuk seratnya menca­pai 24 sampai 27,4 prosen. Di samping itu umbi bawang putih juga mengandung mineral-mineral penting dan beberapa vitamin yang sangat baik untuk kesehatan tubuh baik luar dan dalam tubuh.

Kandungan sulfur yang terkandung dalam bawang putih membuatnya memiliki bau dan rasa yang khas dapat meningkatkan dan mempercepat kegiatan membran mucous di saluran pernapasan, yang membantu melegakan pemampatan dan mengeluarkan lendir.

Bawang putih mentah mengandung phytochemical yang dapat membantu membunuh bakteri dan virus penyebab penyakit. Pada tahun 1992, peneliti dari Universitas Brigham Young di Utah melaporkan bahwa bawang tumbuk dalam minyak membunuh bukan hanya membunuh rhinivirus tipe 2 (penyebab umun flu), tetapi juga membunuh 2 macam herpes (penyakit kulit menular) dan beberapa virus umum lainnya
Previous
Next Post »
Thanks for your comment